Bagi laki-laki, memiliki otot yang atletis itu suatu kebanggaan tersendiri. Biasanya kaum adam akan pergi ke tempat gym, lalu mulai mengangkat beban dan barbel secara rutin. Demi mendapatkan tubuh yang atletis dan berisi. Namun penelitian terbaru mengungkapkan hal yang tak wajar mengenai hal ini. Kita bisa memiliki tubuh seperti Hulk dan Ade Rai tanpa olahraga, namun hanya dengan memblokir protein yang disebut Protein Hulk.
Peneliti dari Australia telah menemukan cara untuk memblokir protein hulk, yang mempunyai nama lain Grb10 ini ketika dalam rahim sehingga dapat memperbesar otot di kemudian hari. Temuan ini dipublikasikan dalam FASEB Journal, bahwa protein Hulk ini memiliki kemampuan mengatur perkembangan otot dan mungkin memiliki implementasi penting untuk berbagai kondisi tentang pengecilan otot seperti cedera, distrofi otot, diabetes type 2 dan peradangan otot.
"Dengan mengidentifikasi mekanisme baru yang mengatur pembangunan otot, pekerjaan kami telah mengungkapkan strategi baru yang potensial untuk meningkatkan massa otot," jelas penulis studi, Lowenna J. Holt dari Diabetes and Obesity Research Program di Garvan Institute of Medical Research Sydney Australia, seperti dilansir medicaldaily, Sabtu (1/9/2012).
Tikus dewasa dan bayipun diperiksa, peneliti menemukan bahwa perubahan yang disebabkan oleh hilangnya fungsi Grb10 terutama terjadi selama perkembangan janin. Tak hanya itu, peneliti menemukan tikus pada kelompok eksperimen memiliki lebih banyak serat otot.
Meskipun memblokir protein ini dapat memperbesar otot tanpa harus olahraga, namun peneliti mengingatkan 'resep klasik' untuk memperbesar otot masih berlaku. Jangan dengan ditemukannya gebrakan ini, lalu anda menghemtikan kebiasaan fitness anda. Fitnes tetap jalan, namun sekarang sudah ada jalan pintasnya.
sumber
No comments:
Post a Comment